Rabu, 12 November 2014

Konstruksi dasar dan Keistimewaan Mesin 2 tak

  • Mesin 2 langkah hanya memerlukan 1 kali putaran kruk as untik menyelesaikan satu siklus kerja.
  • Piston bergerak keatas dan kebawah, sehingga membuka dan menutup pintu lubang pemasukan dan lubang pembuangan, dan lubang transfer yang berada di dalam silinder. piston berfungsi sebagai klep " Piston Valve Engine ".
  •  Untuk menyelesaikan satu siklus diperlukan 1 putaran kruk as, 2 kali gerakan piston. 
  • Campuran udara dan bahan bakar dikompresi 2 kali tiap putaran.
  1. Kompresi Primer berlangsung didalam crankcase. campuran ditarik kedalam, dikompresi laru di transfer ke ruang pembakaran.
  2. kompresi sekunder berlangsung di dalam silinder dan ruang bakar. Dalam hal ini campuran yang telah dikompresi akan mudah terbakar, sehingga menghasilkan tekanan yang tinggi.
  • Langkah transfer adalah ketika campuran udara dan bahan bakar  yang telah dikompresi pada kompresi primer  dialirkan melalui lubang transfer ketika diatas piston dan berfungsi juga sebagai pendorong gas sisa pembakaran keluar dari silinder.
Keuntungan Mesin 2 tak :
  1. Proses terjadi setiap 1 putaran krukas sehingga putaran mesin lebih halus.
  2. Komponen lebih sedikit sehingga perawatan lebih mudah dan murah
  3. Momen puntir untuk putarab lanjutan kruk as lebih kecil sehingga lebih sedikit getaran.
  4. Dibandingkan mesin 4 tak dengan kapasitas mesin yang sama, tenaga mesin yang dihasilkan lebih besar (1.7 kali lebih besar).

Kerugian :
  1. Tekanan balik pada langkah masuk dan buang lebih tinggi.
  2. Karena di dalam silinder terdapat lubang, terjadi gesekan ring piston dengan sudut lubang sehingga ring piston cepat aus dan akan mudah timbul panas.
  3. Tenaga pada putaran rendah sulit diperoleh atau kecil.
  4.  Membutuhkan 2 pelumas.
Referensi
Yamaha Motor Co,.Ltd. Yamaha Technical Academy, Indonesia. 2000.

0 komentar:

Posting Komentar